Sabtu, 25 Juli 2020

Sahabat - Bagian 1

19 Juli 2012 - Hari ini adalah hari pertama sekolah.



Pukul lima pagi, Hafidh sudah bangun. Setelah mandi, makan dan mempersiapkan diri, dia langsung saja pergi ke sekolah. Hafidh menyangka dia adalah orang yang paling cepat datang ke sekolah, ternyata tidak karena sudah ada satu orang disana.



SMP Pelita, adalah sekolah pilihan Hafidh. Sekolah yang tidak begitu jauh dengan rumahnya. Dengan sepeda kesayangannya, dia pergi pagi-pagi.



"Halo, apakah kamu akan sekolah disini?" tanya Hafidh kepada orang yang datang lebih awal tadi.



"Tentu saja," jawab orang tersebut.



"Boleh kenalan?"



"Boleh! Namaku Radit, namamu siapa?" tanya seorang remaja bernama Radit itu.



"Namaku Hafidh. Ngomong-ngomong rumahmu dimana?”



"Rumahku tidak jauh kok, di tepi sungai itu." Hafidh mengangguk.



"Bagaimana dengan rumahmu, Fidh?"



"Itu, di dekat jalan disana," tunjuk Hafidh.



"Kalau rumahmu juga dekat, bagaimana kalau kita saling mengunjungi rumah?"



"Bisa."



Itulah awal pertemanan Hafidh dan Radit. Sejak saat itu, mereka menjadi sahabat untuk selamanya.



Bersambung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pria Bertopeng dari Surga - Bagian 10

Sekarang, pria bertopeng itu berada di area peperangan. Dia membawa busur dan panah miliknya, mengambil di pohon yang puncaknya sudah terbak...